Berulangnya peristiwa intoleransi dan tindakan kekerasan terhadap para imigran yang terjadi di berbagai tempat di Italia dan juga kejadian yang tragis di Rosarno, menunjukkan terjadinya perkembangan yang mengkhawatirkan tentang suasana kekerasan. Kita harus menemukan kembali alasan untuk hidup bersama dan juga harus meredakan suasana ketakutan dan sikap agresif. Bagi seluruh korban kekerasan dan untuk merenungkan lebih dalam tentang harga diri manusia dan juga tanggung jawab pribadi bagi setiap dari kita, maka Komunitas Sant'Egidio mengadakan suatu doa "semoga Tuhan menolong kita untuk hidup bersama".
Homili Mons. Matteo Zuppi (Pdf) - IT
|